Halaman

Selasa, 11 November 2014

Teori Terjadinya Penyakit

  1)      Teori Contagion

Teori yang menyatakan bahwa timbulnya penyakit tersebut disebabkan karena terdapat penularan melalui kontak fisik antar manusia.

2)      Teori  Hipocrates

Teori ini menyatakan bahwa timbulnya penyakit disebabkan oleh pengaruh lingkungan yang meliputi : udara, air,tanah,cuaca,dsb.
Kelemahan dari teori ini adalah tidak dijelaskan bagaimana kedudukan manusia dalam hal interaksi dan tidak dijelaskan faktor lingkungan seperti apa yang dapat menimbulkan penyakit.


3)      Teori Humoral (di Cina)

Pada teori ini dikatakan bahwa  terjadinya penyakit yang timbul karena adanya gangguan keseimbangan cairan dalam tubuh manusia Sehingga saat  ini, teori ini merupakan dasar sistem pengobatan tradisional Cina

4)      Teori Miasma

Teori ini menyatakan bahwa terjadinya peyakit disebabkan karena sisa-sisa dari makhluk hidup yang mengalami pembusukan dan meninggalkan kotoran di udara serta lingkungan sekitarnya.

Contoh : timbulnya penyakit malaria diperkirakan karena sisa-sisa pembusukan binatang dan tumbuhan yang ada di rawa.

5)      Teori Germ (Kuman)

Teori tersebut menyatakan bahwa penyakit disebabkan oleh jasad renik seperti amoeba, flagellata, dll . Dengan berkembangnya penyakit yang disebabkan oleh jasad renik inilah, maka dipergunakannya mikroskop sebagai alat untuk mengamati jasad renik  tersebut.




6)      Teori Imunitas dan Hormonal

Teori yang menyatakan bahwa seseorang menggunakan antibiotika, pemberian imunitas (kekebalan) dalam menghadapi berbagai serangan penyakit.

7)      Teori Ekologi

Teori yang didasari pada konsep bahwa manusia berinteraksi dengan berbagai faktor penyebab dalam lingkungan tertentu dan pada keadaan tertentu akan menimbulkan penyakit yang tertentu pula.

8)  Teori John Gordon 

      Timbulnya suatu penyakit dipengaruhi oleh tiga faktor yaitu aget (penyebab), host, environment.
A.    KONSEP TERJADINYA SUATU PENYAKIT

1)      Segitiga Epidemiologi (Teori Segitiga.)
Di dalam segitiga epidemiologi ini, atau sering disebut sebagai teori keseimbangan menyatakan bahwa antara ketiga unsur tersebut harus dipertahankan keeimbangannya.
Bila terjadi gangguan keseimbangan antara ketiganya, akan menyebabkan timbulnya penyakit tertentu.

a.       Unsur Penjamu (Host)

Unsur penjamu manusia dapat dibagi ke dalam dua kelompok sfat utama, yakni : sifat yang erat hubungannya dengan manusia sebagai makhluk biologis dan sifat manusia sebagai makhluk sosial.

Meliputi  : Umur, ras, renik, jenis kelamin, pekerjaan, keturunan. (biologis)
                  Adat istiadat, kebiasaan, agama, hubungan keluarga. (sosial)




b.      Unsur Penyebab  (Agent)

1)     Penyebab Kausal Primer

Unsur yang dianggap sebagai faktor terjadinya suatu penyakit.

Meliputi : biologis,nutrisi,kimiawi,fisika,psikis.

2).      Penyebab nonkausal (Sekunder)

Unsur yang berperan sebagai pembantu/ penambah dalam proses kejadian penyakit

Meliputi : suatu sebab pada penyakit kardiovaskuler, tuberkulosis, kecelakaan lalu lintas, dsb.


c. Unsur Lingkungan (Environment)

Meliputi : Lingkungan biologis, Lingkungan Fisik, Lingkungan Sosial.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar